Tag Archives: Muharram

Allah ﷻ bersumpah dalam dalam firman-Nya;

وَالْفَجْرِ

“Demi Waktu Shubuh” (QS. Al-Fajr: 1)

Berkata Abdullah bin ‘Abbas;

الْفَجْرُ هُوَ الْمُحَرَّمُ فَجْرُ السَّنَةِ

“Waktu subuh yang dimaksud yaitu subuh bulan Muharram, Fajr awal tahun”.

(Syu’abul Iman, 5/319)

Dari sahabat Abu Hurairah, Rasulullah ﷺ bersabda:

أَفْضَلُ الصِّيَامِ بَعْدَ شَهْرِ رَمَضَانَ شَهْرُ اللهِ الْمُحَرَّمُ

“Puasa yang paling utama setelah bulan Ramadhan adalah puasa di bulan Allah Al-Muharram”.

(Sahih Muslim, no. 1163)

Dalam hadist ini, Nabi ﷺ menyandarkan bulan Muharram kepada diri-Nya, penyandaran bulan Muharram (Idhafah) kepada Zat Maha Agung menunjukkan agung & mulianya bulan itu.

Bulan Haram itu dalam setahun ada empat bulan dalam setahun, tiga bersambung dan satunya terpisah. Zulqa’dah, Zulhijjah, Muharram dan Rajab.

Awal tahun Muharram dan akhir tahun Zulhijjah, dua bulan ini merupakan musim-musim ketaatan, seakan Allah ingin menghendaki keadaan hamba-hamba-Nya beriman selalu di apit dalam kebaikan.